Selasa, 13 September 2011

Prediksi : Manchester City VS Napoli

Prediksi : Manchester City VS Napoli


Jumat, 15 September 2011, pukul 01.45 WIB, Stadium Etihad, Manchester.
Sekilas Info:
* Pertandingan ini akan menjadi pertemuan pertama dalam sejarah kedua klub.
* Pertandingan ini juga akan menjadi pertandingan pertama Manchester City di Liga Champions usai penantian selama 43 tahun.
* Partisipasi terakhir City di Liga Champions terjadi pada musim 1968-69 ketika mereka bertemu dengan Fenerbache pada putaran pertama dan kalah dengan agregat 2-1.
* Pada pertandingan terakhir City, mereka berhasil mengalahkan Wigan dengan skor 3-0. Pada pertandingan tersebut, Aguero berhasil mencetak hattrickpertama dia di Liga Inggris untuk memastikan 3 angka bagi tuan rumah.
* Kemenangan tersebut tetap membuat City berada di peringkat ke 2 klasemen sementara dengan torehan 12 poin dari 4 pertandingan yang telah dilalui.
* Sedangkan bagi Napoli, bertanding di Liga Champions musim ini akan mengakhiri penantian mereka selama 21 tahun.
* Napoli sendiri belum pernah menghadapi wakil dari klub Liga Inggris sebelum akhirnya menghadapi Liverpool pada putaran Grup Europa League musim lalu. Setelah hasil imbang 0-0 di Italia, Napoli kalah di Anfield dengan skor 3-1 berkat hattrick dari Steven Gerrard.
* Pada pertandingan perdana Liga Italia Serie-A akhir pekan lalu, Napoli berhasil menang dengan skor 3-1 melalui gol dari Lavezzi, Campagnaro dan Hamsik.

5 pertandingan terakhir Manchester City:
10 September 11: Manchester City 3-0 Wigan (EPL)
28 Agustus 11: Tottenham 1-5 Manchester City (EPL)
21 Agustus 11: Bolton 2-3 Manchester City (EPL)
15 Agustus 11: Manchester City 4-0 Swansea (EPL)
7 Agustus 11: Manchester City 2-3 Manchester United (Community Shield)

5 pertandingan terakhir Napoli:
10 September 11: Cesena 1-3 Napoli (Serie-A)
23 Agustus 2011 : Barcelona 5 - 0 Napoli (Persahabatan)
8 Agustus 2011 : Napoli 1 - 2 Sevilla (Persahabatan)
5 Agustus 2011 : Napoli 1 - 1 Penarol (Persahabatan)
30 Juli 2011 : Napoli 2 - 1 Grosseto (Persahabatan)

Prediksi Starting XI:
Manchester City: Hart, Clichy, Kompany, Lescott, Richards, Silva, Johnson, Toure, Milner, Aguero, Dzeko.
Napoli: Sanctis, Cannavaro, Aronica, Campagnaro, Dossena, Dzemaili, Inler, Maggio, Santana, Cavani, Lavezzi.

Apa komentar anda tentang pertandingan ini? Tuliskan juga prediksi bola anda.

Sumber : http://www.sundul.com/review/manchester-city-vs-napoli/

sundul.com situs sepakbola dengan berita bolaprediksi bolacuplikan goljadwal siaran bolaskor bola terlengkap.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar